Untitled 1 19 - Real Madrid Tunggu Tawaran Arsenal dan Man City untuk Isco
BERITA BOLA

Real Madrid Tunggu Tawaran Arsenal dan Man City untuk Isco

QQSamsung.NewsReal Madrid dikabarkan begitu yakin bahwa Arsenal dan Manchester City tertarik mendatangkan Isco pada bursa transfer Januari 2020 mendatang. Los Blancos sudah tidak lagi melihat Isco sebagai rencana masa depan mereka.

Karier Isco di Santiago Bernabeu merosot drastis dalam satu tahun terakhir. Dia pernah menjadi andalan Zinedine Zidane, tapi benar-benar tersingkir di era Santiago Solari. Masalah cedera juga membuat Isco kian kesulitan.

Musim panas lalu, kabarnya Isco merupakan salah satu pemain yang masuk dalam daftar jual Madrid. Transfer ini pada akhirnya tidak pernah terjadi, Isco bertahan dan berjuang merebut tempatnya kembali di bawah Zidane.

Bagaimanapun, Isco hanya dua kali menjadi starter di La LIga untuk Real Madrid sejauh ini. Dia belum pernah bermain di Liga Champions. Kondisinya belum benar-benar maksimal setelah pulih dari cedera.

Menurut AS, situasi itu mendorong Isco untuk menimbang kemungkinan meninggalkan Madrid. Dia ingin mendapatkan kesempatan membela Timnas Spanyol pada Euro 2020 mendatang.

Dewasa ini, Isco tidak masuk dalam skuad Roberto Moreno itu karena situasi sulitnya di level klub. Pemain yang tidak tampil reguler bersama klub biasanya memang tidak dipanggil ke Timnas.

Akibatnya, Isco merasa meninggalkan Madrid bisa jadi pilihan terbaik. Dia ingin kembali tampil reguler di level tinggi untuk kembali dipercaya Timnas Spanyol.

Masih menurut laporan AS, Madrid sendiri yakin bisa menjual Isco ke Arsenal atau Man City. Mereka yakin pemain seperti Isco tidak akan sulit dijual.

Unai Emery masih membutuhkan gelandang kreatif dan Pep Guardiola selalu memandang Isco sebagai pemain hebat. Kehadiran Isco biasanya membantu tim merancang serangan lebih rapi.

Kepergian Isco juga berarti Madrid bisa lebih bebas mendatangkan pemain baru. Saat ini skuad Zidane terlalu penuh, dia harus membuang sejumlah pemain yang kurang berkontribusi.

Tak hanya itu, AS pun mengklaim apabila Isco jadi pergi, Madrid bisa jadi mengejar Christian Eriksen pada Januari mendatang. Mereka memandang Eriksen sebagai gelandang tepat yang dibutuhkan Zidane.

Kendati Zidane lebih menginginkan Paul Pogba, Florentino Perez merasa membeli Eriksen masih lebih mungkin dan masuk akal.

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *