wp 1 5 - Sejumlah Bintang Arsenal Tidak Tertarik Bermain di Liga Eropa
BERITA BOLA

Sejumlah Bintang Arsenal Tidak Tertarik Bermain di Liga Eropa

QQSamsung.news – Pelatih Arsenal Unai Emery mengakui beberapa pemainnya tidak terlalu tertarik bermain di Liga Europa pada awal musim. Namun, seiring waktu pasukan The Gunners mulai bergairah. Menurut Emery butuh waktu untuk meyakinkan skuatnya memperlakukan kompetisi kasta kedua Eropa itu sama pentingnya dengan liga.

The Gunners akan menghadapi Chelsea pada final Liga Europa 2018/2019 di Baku, Azerbaijan, Rabu (29/5/2019) malam waktu lokal atau Kamis (30/5/2019) dini hari WIB. Laga ini sangat penting bagi Emery untuk mempersembahkan trofi pertamanya sekaligus mengamankan tiket Liga Champions.

Arsenal, yang finis kelima di Liga Primer 2018/2-19, telah mengalokasikan sebagian besar penampilan terbaik mereka untuk Liga Europa musim ini, dengan kemenangan yang sangat mengesankan atas Napoli dan Valencia di perempat final dan semifinal.

Tetapi Emery, pemenang trofi Liga Europa tiga kali bersama Sevilla, mengatakan butuh waktu untuk meyakinkan anggota skuatnya untuk menilai pentingnya Liga Europa. “Gelar saya di kompetisi ini bukan jaminan (untuk sukses),” katanya. “Setiap pertandingan, setiap tahun berbeda.”

qqvictory 22 - Sejumlah Bintang Arsenal Tidak Tertarik Bermain di Liga Eropa

“Gagasan pertama adalah untuk mengirimkan kepada para pemain musim ini untuk mengikuti setiap kompetisi. Sekarang kita berada di Liga Eropa. Kami perlu merasakan kompetisi ini adalah kompetisi yang penting.

“Ketika kami mulai bermain di pertandingan pertama Liga Europa, beberapa pemain lebih suka bermain Liga Primer. Kemudian saya jelaskan kepada setiap pemain bahwa kami membutuhkan fokus pada setiap kompetisi.”

“Saya yang akan memutuskan kapan Anda akan beristirahat atau tidak. Saya tidak ingin pemain berpikir tidak bermain di babak awal, dan baru mau main ketika tiba di semifinal atau final.”

“Saya katakan saya ingin pemai di sini, saya ingin pemain siap bermain, dan siap untuk bermain bersama.”

“Tentu saja, beberapa cedera dapat menghentikan pemain tampil. Tapi, kami ingin semua fokus sepanjang musim dalam kompetisi ini. Fokus besar dan ambisi besar untuk melakukan sesuatu yang penting. Dan untuk merasakan kompetisi ini seperti yang kita inginkan.”

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *